Peran Pendidikan Karakter dalam Pembentukan Etika dan Moral Siswa
Keywords:
Pendidikan karakter, etika, moral, siswa, pembentukan karakter.Abstract
Pendidikan karakter merupakan bagian integral dari sistem pendidikan yang bertujuan untuk membentuk pribadi yang berbudi pekerti luhur dan memiliki integritas moral. Artikel ini bertujuan untuk mengeksplorasi peran pendidikan karakter dalam pembentukan etika dan moral siswa di SDN 112287 Tanjung Pasir. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Data diperoleh melalui wawancara dengan guru, siswa, serta observasi langsung di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pendidikan karakter di SDN 112287 berfokus pada pengembangan nilai-nilai seperti kejujuran, tanggung jawab, saling menghormati, dan disiplin. Pembelajaran karakter dilakukan melalui kegiatan sehari-hari di sekolah serta pengintegrasian nilai-nilai tersebut dalam mata pelajaran. Pendidikan karakter memiliki dampak signifikan dalam pembentukan sikap etika dan moral siswa yang terlihat dalam perilaku mereka sehari-hari. Dengan demikian, pendidikan karakter memegang peran penting dalam menciptakan siswa yang tidak hanya cerdas secara akademik tetapi juga memiliki integritas moral yang baik.