Kreativitas Pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Tingkat Dasar
Keywords:
Kreativitas, Guru, PAIAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tentang kreativitas pembelajaran Pendidikan Agama Islam di Sekolah Tingkat Dasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi literatur, dengan menganalisis berbagai penelitian, teori, dan sumber informasi terkait topik tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kreativitas dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) di sekolah dasar memainkan peran yang sangat penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan agama dan membentuk karakter siswa. Dengan menerapkan berbagai metode kreatif seperti pembelajaran berbasis proyek, penggunaan teknologi, permainan edukatif, dan diskusi interaktif, pembelajaran PAI menjadi lebih menarik, menyenangkan, dan bermakna bagi siswa.